Edukasi Politik Kader, Partai Nasdem Cianjur Gelar Pertemuan.

Cianjur | SRI-Media.com,– Membahas mengenai proyeksi serta kompetensi internal menuju perkembangan lebih signifikan, pada Jum’at (07/05/2021) partai Nasdem (nasional demokrasi) menggelar pertemuan para kader yang berlangsung pelaksanaannya di Hotel Liedel, Jalan By pass, Cianjur.

Kegiatan pertemuan dengan agenda menekankan kaderisasi dan pendidikan politik tersebut dilaksanakan mulai pukul, 13.00 WIB sehabis sholat Jumat. Hadir pada kesempatan kali ini petinggi Partai Nasdem, Abdul Aziz yang merupakan anggota DPRD Cianjur.

Dikatakan, Abdul Aziz di sela kegiatan dalam sistem kaderisasi harus memiliki mental yang kuat dan loyalitas yang tinggi kepada partai serta membangun sumber daya Manusia (SDM) yang baik.

Pentingnya pendidikan politik kepada para kader Nasdem, ujar Abdul Aziz diharapkan mengerti dan paham akan politik yang baik, bisa membaca arah kondisi peta politik saat ini, yang sedang berjalan.

“Melalui kegiatan ini. Semoga menjadikan pilar kokohnya para kader- kader Nasdem di Cianjur. Saya, optimis apabila pemahaman kaderisasi dan pendidikan politik di tekankan, akan menciptakan kader kader yang berkualitas dan kuantitas yang matang,” tandasnya.**( Ben/agus*).

 

Tinggalkan Balasan