Komunikasi Silaturahmi Danrem 061/SK Dengan Insan Media se-Wilayah Korem 061/SK

Cianjur SRI-media com.Brigjen TNI Rudy Saladin M.A Danrem 061/SK Adakan pertemuan silaturahmi dengan insan Media di wilayah Korem 061/SK bertempat di Fairway Cafe Jalan Pandu raya No.46 RT 02 RW 14 ,Tegal Gundil,Kecamatan Bogor Utara Kotab Bogor, Jawa Barat Kamis (19/5/2022).

Dalam pertemuan tersebut, Brigjen TNI Rudy Saladin,M.A selaku Danrem menyampaikan beberapa hal terkait kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini.

Danrem juga mengharapkan agar para awak media dapat terus bersinergi dengan Korem 061/SK, khususnya terkait pemberitaan kemanusiaan dan sosial yang tentunya harus berimbang dalam pemberitaan dan dapat dipertanggungjawabkan, bukan berita hoax.

“Saya berharap wartawan dalam menginformasikan suatu berita harus transparan, independen dan netral. Hingga akan menghasilkan suatu berita yang berkompeten. Bukan berita hoax,” Pungkasnya.

Pada intinya para jurnalis sangat senang telah diundang pada giat ini sehingga bisa bertemu langsung dengan Danrem dan pejabat Korem lainnya, yang membuktikan bahwa Korem memang hadir untuk media, Korem mau merangkul dan bersinergi dengan jurnalis. Dan harapannya, Korem 061/SK dalam hal ini mau terus bersinergi dengan awak media yang selama ini sudah terjalin komunikasi yang baik.

“Kami sangat senang atas undangan Danrem pada giat ini, tentunya kami akan selalu menjaga hubungan yang baik dengan Korem 061/SK khususnya terkait publikasi kegiatan Korem.

Giat yang dihadiri oleh beberapa media saja, tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan menerapkan 3M.”tutupnya. (zun/Ben)

Tinggalkan Balasan