Resmi Dibentuk, Ini Ketua Pengcam IPSI Kecamatan Ngamprah.

KBB SRI-Media.com,– Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Bandung Barat mulai mengembangkan sayapnya hingga tingkat kecamatan yang kali ini melakukan kegiatan pelantikan pengurus kecamatan IPSI di aula kantor kecamatan Ngamprah, kabupaten Bandung Barat. Jum’at (9/4/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua IPSI KBB, Plt Camat, serta para tamu undangan meliputi berbagai perguruan silat. Acara berjalan lancar sesuai mekanisme panitia dan menerapkan protokol kesehatan. Pelantikan di pimpin ketua IPSI KBB, Asep Suhendra.

Utang Daryana, Ketua Pengcam IPSI Ngamprah terpilih, menyampaikan Bahwasanya akan melaksanakan amanah IPSI sebagaimana yang diatur dalam AD/ART dan akan mengembangkan dalam membudayakan pencak silat di kecamatan Ngamprah.

“Sebenarnya, berat juga terpilih ketua IPSI kecamatan Ngamprah, Karena IPSI di Ngamprah baru terbentuk, Jangankan, untuk mencari bibit atlet yang berpotensi untuk administrasi saja saya mulai dari nol. Namun, Alhamdulillah, dapat dukungan dari pemerintah setempat langkah pertama melakukan koordinasi dan komunikasi dengan pemerintah kecamatan,” tuturnya.

Utang, berharap bagi para perguruan yang menitikberatkan kepada seni budaya untuk beralih ke prestasi dan mengembangkan prestasinya di IPSI.

“Karena diketahui ada slogan “PPSI dan IPSI itu ngahiji” untuk itu harus ada sinkronisasi sehingga bisa memunculkan atlet berprestasi,” harapnya.

Ditempat sama, Plt Camat, Saepuloh S.Sos, M.si mengatakan mendukung sepenuhnya terhadap pengurus cabang IPSI kecamatan Ngamprah. Ia menyarankan mengenai agenda progres selanjutnya berkolaborasi dengan pemerintah. Menjelang turnamen IPSI cup yang akan diadakan pada bulan Juni, lanjut Sapuloh melalui wadah IPSI diharapkan tercipta atlet silat yang menjadi juara diajang tersebut.

“Saya apresiasi sekali dan bangga, karena ini murni keinginan dari para pengurus IPSI, dan saya terharu karena IPSI pengurus kecamatan ini tidak dibekali dengan modal sehingga mereka sanggup untuk bergotong royong, untuk membeli pakaian saja “arudunan”. Ini, yang membanggakan kami, karena biasanya, kalau keinginan dari bawah itu akan kuat kedepannya,” tambahnya.

Dikatakan, Saepuloh Pengcam IPSI kecamatan Ngamprah harus mempunyai para pelatih yang berbakat dan bersertifikat sehingga sekolah di kecamatan Ngamprah tidak di latih orang luar tetapi muatan lokal. Tetapi tentunya harus melalui prosedur, berkualitas, bersertifikat dan pendidikannya minimal SMA.

“Pihak Kecamatan mendukung sepenuhnya. In sya Allah, jika saya definitif jadi Camat, akan mensupport kegiatan yang dilakukan IPSI,” tandasnya. Terpisah, ketua DPC PPSI kecamatan  Ngamprah dari Perguruan Ciung Wanara, H. Ondi Mangkubumi

Mengucapkan selamat atas dibentuknya kepengurusan IPSI tingkat kecamatan Ngamprah yang merupakan hasil musyawarah mufakat pengurus IPSI KBB.

“Saya ucapkan selamat dibentuknya IPSI kecamatan Ngamprah juga kepada ketua terpilih saudara Utang Daryana. Semoga, dengan kepemimpinannya IPSI kecamatan lebih maju, Sukses,” pungkasnya.**(Azay/Yusuf*).

Tinggalkan Balasan