DPC PPP Purwakarta Bagikan Beras Bagi Emak-emak Terdampak Covid-19

Purwakarta, Sri-media.com — Di musim Pandemi Covid-19, Pengurus Dewan Perwakilan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, membagikan beras bagi masyarakat Purwakarta yang terdampak Wabah Corona.

“Bantuan beras, kami distribusikan bagi Warga Masyarakat Purwakarta yang Terdampak Covid-19. Semoga, setidaknya dapat memperingan beban hajat hidup saudara kita yang kini membutuhkan uluran tangan,”ujar Ketua DPC PPP Kabupaten Purwakarta, H. Budi Sopiana Muplih, S.Ag saat dimintai keterangan awak media, Selasa (24/8/21).

Hampir mendekati waktu 2 tahun, imbuh, H. Budi, Wabah Covid-19 ini menghantui dan menghinggapi perasaan was-was seluruh masyarakat dan telah banyak jatuh korban orang meninggal dunia karena terpapar wabah penyakit yang mematikan tersebut.

“Dengan adanya Wabah Pandemi Covid-19 ini, kami begitu prihatin dan berharap tidak lama lagi wabah penyakit yang mengancam nyawa manusia itu segera hilang dari permukaan bumi ini,”ujar dia.

H. Budi, menyebutkan Pengurus DPC PPP Kabupaten Purwakarta mendistribusikan beras tersebut dengan melibatkan Kader-kader PPP yang ada di Purwakarta.

“Saat pendistribusian beras bagi warga, kami libatkan Para Kader PPP yang ada di Purwakarta. Dan Alhamdulillah, warga pun begitu senang dan menyambut baik atas adanya bantuan beras tersebut,” beber, H. Budi.

Saat bersamaan Wakil Ketua DPC PPP, H. Abdul Salam, menambahkan, bahwa pihaknya berharap dalam kegiatan bantuan beras bagi emak-emak (red-ibu-ibu) ini, bukan sekedar di saat adanya Wabah Pandemi Covid-19 ini saja. Akan tetapi, dimungkinkan bisa terus dilakukan secara berkesinambungan.

“Walau pun hanya sebatas bantuan beras, tapi mudah-mudahan dapat meringankan sedikitnya beban uang belanja bagi emak-emak, terutama sekali terkait penyediaan bahan pokok sehari-hari,”pungkasnya. (AJ)

Tinggalkan Balasan