PAC PP Sagalaherang Kab. Subang Beri Bantuan Korban Gempa Cianjur

Cianjur- sri- media.com- Berbagai bantuan logistik terus diberikan oleh sejumlah organisasi kepemudaan PP Sagalaherang ,kepada korban gempa Cianjur.

Seperti halnya PAC Pemuda Pancasila Sagalaherang,Kabupaten Subang memberikan bantuan logistik kepada korban gempa Cianjur, Senin (28/11/2022).

Tim Gerakan Anak Negeri Terus membantu Korban Terdampak Gempa di Cianjur, dan Logistik Tak Henti Digulirkan.

Wakil Ketua PAC Sagalaherang Kabupaten Subang H.Azis Muslim mengatakan, bantuan yang diberikan berupa sembako, pakaian layak pakai, perlengkapan bayi, obat-obatan dan kebutuhan lainnya.

“Hari ini kita menyumbangkan beberapa kebutuhan yang dibutuhkan oleh para warga yang terdampak daripada bencana alam gempa di Cianjur,” ujarnya.

Azis Muslim berharap bantuan yang diberikannya ini diharapkan dapat meringankan warga yang terdampak gempa di Cianjur. “Tentunya kami berharap dengan bantuan yang kita kirimkan ini, korban yang terdampak gempa di Cianjur bisa terbantu dengan apa yang kita salurkan bantuan hari ini,” jelasnya.

“Ia menambahkan, pihaknya memberikan bantuan logistik ke beberapa lokasi bencana yang belum tersentuh oleh donatur, menuju Cianjur menggunakan sekitar 4 kendaraan dan sepuluh perwakilan PAC Sagalaherang, Subang,hadir pula H.kumar dari SRI TV
logistik berupa ini diberikan ke sejumlah wilayah terdampak bencana gempa di Cianjur, diantaranya Kampung serpong Desa Babakan Karet dan Kampung Tapos Desa Wangun Jaya.

“Bantuan logistik ini kami kumpulkan dari semua keluarga besar PAC Pemuda Pancasila Sagala herang yang dikoordinir oleh beberapa PAC yang ada,” pungkasnya. (Jun/Ben)

Tinggalkan Balasan