SDN DAYEUHKOLOT I SAGALAHERANG SUBANG

Subang,-SRI-media com. acara pelepasan siswa siswi kelas VI dan kenaikan kelas II s/d VI SDN Dayeuhkolot I berjalan penuh khidmat dan haru, kamis 23 juni 2022. Hadir dalam acara pelepasan ini Bapak kapolsek, Bapak camat, Pengawas Pendidikan, Komite sekolah, para undangan se sagalaherang kab.subang. dalam sambutannya bapak camat yang diwakilkan oleh bapak Wahyu menjelaskan bahwa kami bangga atas prestasi yang diperoleh SDN Dayeuhkolot I ini dan kami dengan bangga hati melepas siswa siswi yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya, pesan kami jadilah siswa siswi yang dapat membanggakan guru,

orang tua maupun bangsa dan agama, ungkapnya. Sementara sambutan dari bapak kapolsek sagalaherang yang diwakilkan oleh Bripka Agus mengharap agar siswa siswi nantinya harus benar benar mengetahui bahaya narkoba dan harus menjauhi bahaya narkoba, untuk itu kami himbau kepada orang tua, guru agar senantiasa mengawasi anak anaknya dari pergaulan yang tidak baik dan beri pemahaman tentang bahaya narkoba dengan begitu harapan kita semua agar anak menjadi anak yang sehat, bebas narkoba dan menjadi anak harapan nusa bangsa maupun agama, pungkasnya. Diacara penghujung dalam sungkem kepala sekolah SDN Dayeuhkolot I Ibu Dede Darmiati, S. Pd. MM.

Dengan haru mengutarakan mudah mudahan dengan pelepasan siswa siswi yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya Ibu harap kalian menjadi anak yang soleh, soleha dan dapat membanggakan untuk kami para guru, orang tua, nusa bangsa dan agama, sukseslah kalian dengan membawa nama baik sekolah kalian jadilah yang terbaik dan membanggakan, ungkap Ibu Dede. Semoga dengan acara pelepasan siswa siswi dan kenaikan siswa siswi ini menjadikan suatu kesuksesan anak didik SDN Dayeuhkolot I yang diketahui banyak melahirkan siswa siswi berprestasi dan semoga SDN Dayeuhkolot I ini tetap melahirkan siswa siswi yang berprestasi kedepannya. Semoga. (H. Kumar)

Tinggalkan Balasan