Wow ….  Ada Klinik Eksekutif Mitra Kasih. Yuk Kita “Kepoin” Layanan dan Inovasi Keren dari RS Mitra Kasih Cimahi Ini.

Cimahi, sri-media.com-Berdiri sejak tanggal 8 Agustus 1988, Rumah Sakit Mitra Kasih menjadi rumah sakit swasta pertama yang berlokasi di Kota Cimahi. Rumah Sakit Mitra Kasih terus berbenah diri, memiliki fasilitas-fasilitas kesehatan, dan  menghadirkan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

Berlokasi strategis dan mudah diakses karena berdomisili di Jalan Nasional Pusat Kota Cimahi, membuat RS Mitra Kasih menjadi pilihan utama bagi warga di kawasan Bandung Metropolitan (Kota Cimahi, Kota Bandung, Kab. Bandung, Kab. Bandung Barat, dan sekitarnya) untuk mendapatkan layanan kesehatan.

Pengalaman Berobat yang Lain dari Biasanya

Untuk menjawab secara komprehensif atas kebutuhan layanan kesehatan masyarakat, RS Mitra Kasih menghadirkan Klinik Eskekutif Mitra Kasih. Layanan yang memberikan pengalaman berobat ke dokter spesialis yang lain dari biasanya. Terletak di Lantai 2 Gedung Senopati Rumah Sakit Mitra Kasih. Bisa diakses langsung dari gedung parkir lantai 2 sehingga terpisah dari area pelayanan reguler rumah sakit.

Dengan pelayanan “One Stop Service” yang artinya, seluruh pelayanan terintegrasi di satu area, mulai dari pendaftaran sampai pengambilan obat, sehingga pasien tidak perlu lagi mengantri di loket poli klinik reguler.

Pelayanan pada 15 Bidang Spesialis

Saat ini, terdapat 15 bidang spesialis yang dapat melayani di klinik eksekutif, diantaranya Penyakit Dalam, Anak, Kandungan & Kebidanan, Jantung, Saraf, Bedah Umum, Ortopedi, Kulit dan Kelamin, Urologi, Paru, Rehab Medik, Bedah Anak, Bedah Plastik, Kedokteran Jiwa, dan Psikologi Klinis.

Di klinik jantung eksekutif dilengkapi alat chocardiography atau USG jantung yang dapat memberi gambaran pencitraan jantung dengan lebih jelas tanpa prosedur yang invasif. Dokter spesialis jantung kami selalu siap menangani permasalahan jantung para pasien, yang ditunjang dengan alat echocardiography untuk mendiagnosis dengan lebih akurat, sehingga terapi yang diberikan akan lebih tepat sasaran.

Promil, Kandungan, Anak, dan Kesehatan Psikologis

Untuk klinik kandungan dan kebidanan eksekutif, RS Mitra Kasih melengkapinya dengan USG 2 Dimensi dan 4 Dimensi, sehingga pasien dapat melihat gambaran bayi dengan lebih jelas. Tersedia juga layanan konsultasi program hamil (promil) untuk pasien yang sedang menanti kedatangan buah hati tercinta. Bersama dokter spesialis kandungan dan kebidanan subspesialis fertilitas, pasien bisa berkonsultasi dengan lebih nyaman dan tentunya menjamin privasi pasien.

Di klinik anak eksekutif, pasien juga bisa mendapatkan layanan vaksin untuk si kecil, dengan terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter spesialis anak di Klinik Eksekutif Mitra Kasih. Perlindungan ekstra bagi anak pasien, tentunya akan membuahkan masa depan yang lebih cemerlang. Terlebih di musim yang tidak menentu seperti sekarang ini, imunitas tubuh yang kuat sangat diperlukan untuk mencegah anak tertular dari berbagai penyakit. Tersedia berbagai vaksin seperti influenza, campak, rubella, rotavirus, demam berdarah, dan lain-lain.

Pasien tidak perlu khawatir, si kecil tidak akan merasa bosan saat menunggu giliran diperiksa oleh dokter. Selain tempat yang lebih nyaman dan tanpa antri, Klinik Eksekutif Mitra Kasih juga dilengkapi area bermain anak di ruang tunggu yang rutin kami jaga kebersihannya.

Bagi bunda-bunda yang mengalami kesulitan dalam menyusui atau ASI kurang lancar, Klinik Eksekutif Mitra Kasih juga menyediakan layanan konsultasi menyusui di Klinik Laktasi bersama dokter spesialis anak konsultan laktasi. Pasien bisa bebas berkonsultasi seputar tips sukses menyusui sehingga si buah hati bisa mendapat nutrisi yang optimal.

Tidak hanya itu, tersedia juga layanan konsultasi kesehatan psikologis bagi pasien dengan Psikolog Klinis di Klinik Eksekutif Mitra Kasih ini. Di era gempuran informasi dari sosial media saat ini, membuat masyarakat kini lebih memperhatikan masalah kesehatan mental, salah satunya dengan mencari pertolongan ke tenaga profesional. Di klinik psikologi Mitra Kasih, Pasien akan difasilitasi dengan ruangan konsultasi yang nyaman serta tenaga psikolog yang kompeten.

Jadi, ingat sehat, ingat Klinik Eksekutif Mitra Kasih ya! 

Nikmati pelayanan terbaik dari Klinik Eksekutif Mitra Kasih. Sesuai dengan visi RS Mitra Kasih, menjadi rumah sakit pilihan masyarakat dengan pelayanan terbaik, bermutu tinggi, dan penuh kasih sayang.

 

(Adv/Des/tim)

Tinggalkan Balasan