Mantap, 3 Calon Kades Simpang Berkomitmen Bersaing Secara Sehat.

Purwakarta |SRI-Media.com,–Perlu mendapat apresiasi positif dan acungan jempol bagi 3 Orang Calon Kades Simpang yang telah berkomitmen kuat saling bergandengan tangan dan sepakat menjalin kebersamaan untuk membangun Desa Simpang lebih baik dan maju lagi.

Hal itu dibuktikan 3 Orang Sosok Kandidat Kades Simpang Periode Tahun 2021-2026 yakni Kades Petahana Sulaeman, Asep Jenal Badri dan, H. Jenal Aripin saat mereka bersama-sama melakukan sosialisasi hak politiknya dihadapan warga masyarakat Desa Simpang, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta.

Sebagai bukti nyata adanya kebersamaan ketiga Cakades Simpang itu adalah mereka kompak disaat ada kegiatan sosial maupun acara keagamaan yang dilakukan warga masyarakat Desa Simpang.

“Kami bertiga selalu kompak disaat ada Acara Resepsi Pernikahan, Khitanan maupun Kegiatan Pengajian Rutinan yang diselenggarakan Warga Simpang. Begitu pun dalam hal yang berkaitan erat dengan kegiatan sosial lainnya,”ujar salah satu Kandidat Kades Simpang H. Jenal Aripin.

“Kami bertiga, jauh-jauh hari sudah menjalin komunikasi dan komitmen kuat untuk bersama-sama membangun Desa Simpang lebih baik dan maju lagi. Siapa pun nanti yang duduk menjadi Kades Simpang,”ujarnya.

Saat bersamaan Calon Kades Simpang, Asep Jenal Badri menyebutkan bahwa itu sudah menjadi komitmen kami. Kami, ingin membuktikan kepada seluruh Warga Masyarakat Desa Simpang, bahwa dalam Perhelatan Pilkades Simpang ini kami bertiga ingin berkompetisi secara sehat dan tentunya mengenyampingkan kepentingan pribadi maupun ego pribadi masing-masing. Pada dasarnya, kami sepakat dan memiliki harapan yang sama ingin Membangun Desa Simpang yang kita cintai ini,”ujarnya.

Hal yang sama Cakades Simpang, Sulaeman menyebutkan bahwa untuk upaya membangun Desa Simpang kedepan tentunya harus terwujud adanya kesinambungan antara Pemerintahan Desa dan Warganya, terlebih lagi dengan Calon Kades Simpang lainnya. Kami bertiga tentunya mempunyai nilai kekuatan masing-masing dan berani maju mencalonkan kades bukan semata atas dasar hawa nafsu apalagi ada dendam politik didalamnya. Sama sekali tidak terbersit adanya pemikiran ke arah itu,”ujarnya.

Sulaeman menambahkan, mari kita bersama-sama melangkah dan jangan sampai goyah. Sehingga, apa yang menjadi komitmen kita bersama, maka tunjukanlah kepada seluruh warga masyarakat Desa Simpang, bahwa kita ini seirama ingin berpolitik secara sehat tanpa adanya gontok-gontokan, baik dengan Para Calon, Timses maupun Warga Selaku Pemilih.

Sementara itu, turut memberikan komentar Kades Cipeundeuy Kecamatan Bojong, Engkos Kosasih menyatakan dirinya salut dan acungkan jempol bagi ketiga Calon Kades Simpang tersebut.

“Saya berikan apresiasi setinggi-tingginya kepada ketiga orang Cakades Simpang yang terlihat kompak dan selalu bareng seirama disaat ada kegiatan sosial kemasyarakatan. Saya salut dan acungkan jempol atas sikap Kebersamaannya. Buktinya, hari ini mereka bertiga kompak dan bareng menghadiri Acara Resepsi Pernikahan, yakni “Jajap Calon Pengantin” ke Desa Cipeundeuy,” pungkasnya.**(AJ*).

 

Tinggalkan Balasan