Subang, sri-media.com – Karang Taruna Kampung Ciceuri Desa Sukamandi, Kec. Sagalaherang, Kab. Subang mengadakan hiburan rakyat untuk memeriahkan perayaan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 ,Tahun 2023. Segenap warga Kampung Ciceuri pun tampak antusias menghadiri acara ini. Kegiatan yang istimewa ini dilaksanakan pada Minggu, 20 Agustus 2023, dan dihadiri Kepala Desa Sukamandi Agus Setiawan, S.I.P., Ketua Pemuda Pancasila Kecamatan Sagalaherang Ahna, dan Ketua Karang Taruna Kampung Ciceuri Desa Sukamandi Dede Suhwa Paluta.
Dede Suhwa Paluta dalam sambutannya mengharapkan agar para pemuda dan warga Kampung Ciceuri senantiasa mau bahu-membahu dan bergotong-royong membangun dan memperbaiki lingkungan kampung Ciceuri. “Jika dilakukan bersama-sama, kegiatan yang sulit sekalipun dapat dengan mudah dikerjakan. Contohnya, acara hiburan rakyat Kampung Ciceuri yang diprakarsai oleh karang taruna ini, dapat berjalan dengan baik karena dikerjakan secara bersama-sama”, kata Dede.
Dede menambahkan hiburan rakyat ini merupakan hiburan gratis kepada warga Kampung Ciceuri pada Ulang Tahun Kemerdekan RI ke-78. “Biaya pelaksanaan acara ini didanai secara swadaya dan mandiri, “tutur Dede.
Sementara itu, Kepala Desa Sukamandi Agus Setiawan, S.I.P, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Karang Taruna Kampung Ciceuri yang telah mengadakan acara tersebut secara mandiri. “Karang taruna adalah wadah ajang kreativitas anak bangsa yang harus selalu tampil terdepan, “kata Agus. *** (A. Subekti/Red)